BANTAENG - Usai berlebaran, masyarakat memiliki tradisi tersendiri, biasanya usai berisilaturahmi dengan sanak saudara mereka menghabiskan waktu libur lebaran dengan berwisata bersama seluruh keluarga dan kerabat serta teman ke berbagai obyek wisata.
Beberapa obyek wisata yang menjadi sasaran di Kabupaten Bantaeng diantaranya di Obyek Wisata Pantai Seruni, Erbol, Bali, Yuhyi dan selalu menjadi destinasi primadona bagi masyarakat lokal maupun luar daerah untuk menghabiskan masa liburannya.
Babinsa Koramil 02/ Eremerasa Kodim 1410/Bantaeng Serda Zaenal Abidin Selaku Babinsa melaksanakan pengamanan dan pemantauan tempat wisata Permandian Yuhyi di Dusun Dongkokang Desa Lonrong Kecamatan Eremerasa Kabupaten Bantaeng .
Demi menjaga keamanan dan kenyamanan bagi masyarakat yang akan berkunjung ke obyek wisata, Babinsa Koramil - 02/ Eremerasa melaksanakan kegiatan pemantauan dan pengamanan di Permandian Yuhyi yang merupakan kawasan obyek wisata di daerah binaannya dan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang akan menikmati liburan.
Baca juga:
Sangkola dan Azmi Farahdiba Lestaluhu
|
“Menurut Babinsa Serda Zaenal Abidin, kegiatan ini merupakan bentuk pelayanan TNI khususnya Koramil dalam menjaga keamanan warganya dan senantiasa di lakukan secara rutin serta memperlihatkan kehadiran TNI di tengah-tengah masyarakat terutama di hari libur. ” Ungkapnya.
Lebih lanjut, Danramil-02/Eremerasa Lettu Inf Indar Jaya menegaskan dalam rangka mengantisipasi keamanan wilayah, anggotanya saat ini ikut diturunkan untuk memonitor wilayah yang menjadi konsentrasi masyarakat untuk menikmati wisata sehingga masyarakat atau pengunjung dapat menikmati wisatanya dengan aman dan nyaman.(***)